SINGKILTERKINI.NET,PENAGGALAN – Dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Danposramil Penanggalan, Pelda Santoso, bertindak sebagai Inspektur Upacara di SMK NEGERI 1 Penanggalan, Desa Penaggalan, Kecamatana Penaggalan, Kota Subulussalam, Aceh, Senin (28/10/2024).
Kegiatan ini diadakan untuk menanamkan rasa cinta tanah air serta mengenalkan nilai-nilai perjuangan pemuda Indonesia kepada generasi muda, khususnya siswa-siswi SMK NEGERI 1 Penanggalan.
Dalam amanatnya, Pelda Santoso menyampaikan bahwa semangat pemuda dalam perjuangan meraih kemerdekaan harus terus diingat dan dijadikan inspirasi bagi para pelajar. Ia berharap agar siswa-siswi SMK 1 Penanggalan dapat tumbuh menjadi generasi yang berakhlak mulia dan memiliki mental yang tangguh untuk kelak berkontribusi bagi nusa dan bangsa. “Melalui kegiatan ini, diharapkan para pelajar memiliki akhlak dan mental yang baik sehingga dapat menjadi generasi yang berguna bagi negara,” ucapnya.
Pelaksanaan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ini juga menjadi ajang untuk mempererat kerja sama antara aparat kewilayahan dengan pihak sekolah. “Semoga kegiatan seperti ini dapat menumbuhkan kebersamaan dan mempererat hubungan antara aparat kewilayahan dengan lingkungan sekolah,” tambah Pelda Santoso.
Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di SMK NEGERI 1 Penanggalan ini tidak hanya menjadi momen bersejarah, tetapi juga menjadi sarana untuk memperkuat semangat nasionalisme di kalangan pelajar serta membangun hubungan yang lebih erat antara sekolah dan aparat kewilayahan.(Pendim)
Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.