-->

Babinsa Dampingi Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di Puskesmas Gunung Meriah

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Babinsa Koramil 03/Gunung Meriah Kodim 0109/Aceh Singkil Sertu Junjung Triyono melakukan pendampingan vaksin kepada masyarakat di Puskesmas Gunung Meriah, Desa Lae Butar, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil, Sabtu (25/12/2021).

Pendampingan vaksinasi ini di lakukan untuk mendukung program pemerintah dalam pencapaian target vaksinasi kepada masyarakat dalam memutuskan mata rantai virus Covid-19 dan untuk membentuk imun tubuh agar kebal terhadap virus.

Vaksin yang berikan masih menggunakan vaksin Sinovac baik itu kepada remaja dan masyarakat Lansia penerima dosis 1 dan dosis 2, penggunaan vaksin Sinovac sudah di akui pemerintah dan di nyatakan Aman dan Halal bagi tubuh.

"Vaksin ini diberikan untuk membentuk imun tubuh agar kebal terhadap serangan virus Covid-19 dan bagi warga yang telah melaksanakan vaksin kedepannya tetap menjalankan protokol kesehatan karena vaksin ini hanya upaya pencegahan bukan merupakan obat dari Covid-19," ucap Sertu Junjung Triyono kepada masyarakat.

Dalam pelaksanaan vaksinasi ini di lakukan oleh tenaga kesehatan dari Puskesmas Gunung Meriah, tahapan yang harus dilakukan oleh warga yang akan di Vaksin adalah Mendaftar dengan membawa fotocopy KTP maupun KK, pengecekan tensi dan di lanjutkan Screening untuk pengecekan kelayakan bisa atau tidaknya menerima vaksin. 

Setelah pelaksanaan vaksin di lakukan Observasi selama 30 menit sambil menunggu terbitnya sertifikat vaksin.

Sumber: Kodim 0109 Aceh Singkil
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini