SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Babinsa Koramil 0109-07/Danau Paris Serda. Ahmad Rifai Dasopang melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan masyarakat di Desa Biskang, Kecamatan Danau Paris, Kabupaten Aceh Singkil, Aceh , Minggu (14/3/2021).
Dasopang sapaan akrabnya mengatakan, berkomunikasi dengan masyarakat merupakan bagian yang tak terpisahkan yang harus selalu dilakukan oleh Babinsa guna memantau dan mengetahui perkembangan situasi yang terjadi di tengah-tengah masyarakat yang ada di desa binaannya.
Dalam Komsosnya bersama masyarakat Desa Biskang, Serda Dasopang juga mengajak masyarakat agar selalu menjaga kekompakan, kerukunan antar warga, juga antar umat beragama serta menghimbau warga agar tetap selalu mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya untuk pencegahan diri dari penularan virus COVID-19.
Terpisah, Danramil 0109-07/Danau Paris, Lettu Inf. Muhammad Jamin sangat mengapresiasi kegiatan yang di lakukan oleh para Babinsanya. Ia mengatakan, dalam setiap kesempatan tidak bosan-bosannya selalu memerintahkan dan mengingatkan para Babinsa agar selalu melaksanakan Komunikasi Sosial dengan semua elemen masyarakat yang ada di desa binaannya,agar selalu tercipta kemanunggalan TNI bersama rakyat.
"Karena bersama rakyat TNI kuat" sambungnya. (Red)
Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.