SINGKILTERKINI.NET, LONGKIB — Batituud Koramil 0118-03/Longkib Kodim 0118/Subulussalam, Peltu Agus S., bersama personel Koramil dan warga masyarakat melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan selokan di Dusun II Desa Sikerabang, Kecamatan Longkib, Kota Subulussalam, Jumat (02/01/2026).
Kegiatan gotong royong ini dilaksanakan sebagai upaya menjaga kebersihan lingkungan serta mencegah terjadinya penyumbatan saluran air yang berpotensi menimbulkan genangan dan banjir, terutama di musim penghujan. Selokan yang dipenuhi lumpur, sampah, dan rumput liar dibersihkan secara bersama-sama dengan penuh semangat kebersamaan.
Batituud dalam keterangannya menyampaikan bahwa kegiatan gotong royong ini merupakan wujud nyata kepedulian TNI terhadap lingkungan dan kesehatan masyarakat, sekaligus sebagai sarana mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dan warga binaan.
“Gotong royong ini bukan hanya tentang membersihkan selokan, tetapi juga menumbuhkan kembali rasa kebersamaan, kepedulian, dan tanggung jawab bersama terhadap lingkungan. Lingkungan yang bersih akan menciptakan kehidupan masyarakat yang sehat, aman, dan nyaman. Kami dari Koramil akan terus hadir dan mendorong masyarakat agar tetap kompak serta peduli terhadap kebersihan di lingkungan masing-masing,” ungkapnya.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan semacam ini diharapkan dapat menjadi contoh dan memotivasi masyarakat untuk terus menjaga kebersihan lingkungan secara berkelanjutan, tidak hanya saat ada kegiatan bersama, tetapi juga dalam kehidupan sehari-hari.
Warga Desa Sikerabang pun menyambut positif kegiatan tersebut dan mengapresiasi peran aktif personel Koramil yang selalu hadir di tengah masyarakat. Gotong royong ini diharapkan semakin memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta menciptakan lingkungan desa yang bersih dan sehat.(Pendim)

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.