-->

BKM Baitul Muttaqin Singkohor Sembelih 5 Sapi dan 1 Kambing Kurban

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Baitul Muttaqin Singkohor, pada Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah menyembelih hewan kurban, di halaman Masjid Baitul Muttaqin, Desa Singkohor, Kecamatan Singkohor, Aceh Singkil, Sabtu (1/8/2020).

Turut hadir Camat Singkohor Riky Yodiska, S.STP, M.Si, Danramil 06/Singkohor Kapten Inf Irwansyah dan Pengurus Masjid BKM, Panitia Kurban dan warga setempat.

Panitia Kurban Masjid Baitul Muttaqin, Zukri mengatakan jumlah hewan kurban tahun ini terdiri dari 5 Sapi dan 1 Kambing.

"Untuk teknisnya, kami menggunakan sistem kelompok dalam berkurban dan setiap kelompok terdiri dari 7 orang peserta," ujarnya.

Menurut Zukri, daging kurban tersebut akan dibagikan kepada para Mustahiq yang berada disekitar Masjid Baitul Muttaqin Singkohor. 

"Jumlahnya ada 450 penerima dan setiap penerima akan menerima daging kurban sebanyak 5 Ons," jelasnya. (Mahbub)
Komentar Anda

Berita Terkini