-->

Yonif Raider 301/PKS Kembali Santuni Warga Tidak Mampu

REDAKSI
SINGKILTERKINI.NET, SUMEDANG - Batalyon Infanteri Raider 301/PKS Sumedang, kembali melakukan aksi peduli terhadap warga tidak mampu yang terkena dampak pandemi virus corona (Covid-19).

Kali ini, rombongan dari Satuan Raider yang dipimpin langsung Danyonif Raider Danyonif R-301/PKS Sumedang, Mayor Inf Wahyu Alfiyan Arisandi S.Ip., M.Ipol memberikan santunan kepada warga di Desa Trunamanggala, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Sabtu (2/5/2020).


Aksi kepedulian tersebut merupakan kelanjutan dari kegiatan sebelumnya. Dimana dalam kegiatan kali ini, lebih diprioritaskan kepada warga tidak mampu yang ada di gang kecil yang belum terjangkau.

"Kami blusukan hadir langsung ke pelosok rumah warga, dengan tujuan agar lebih dekat dengan rakyat dan adanya pemerataan bantuan, jangan sampai ada warga yang terlewatkan bahkan sampai kelaparan  disaat  upaya pemerintah menekan peredaran corona virus melalu PSBB ," ujar ujar Danyonif R-301/PKS Sumedang, Mayor Inf Wahyu Alfiyan Arisandi didampingi Babinsa Trunamanggala Serma Kasno.


Perwira menengah Abituren Akmil 2003 ini juga mengajak kepada semua pihak yang terkait untuk ikut serta membantu meringankan beban masyarakat yang sedang membutuhkan uluran tangan terlebih - lebih dengan momentum bulan suci Ramadhan.

"Mari sama - sama kita saling bahu membahu menjadi relawan tangan diatas untuk saling berbagi, serta  memberikan bantuan dengan tepat sasaran dan dengan santun," ajak Danyonif. (Red/WY)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini