-->

Fasilitas Umum dan Rumah Warga Sikoran Aceh Singkil Disemprot Cairan Disinfektan

REDAKSI
SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Fasililitas umum dan rumah warga di Kampung Sikoran, Kecamatan Danau Paris, Kabupaten Aceh Singkil, Selasa (12/5/2020) pagi ini disemprot cairan disinfektan.

Kepala Kampung Sikoran, Parisian Berutu mengatakan penyemprotan disinfektan dilakukan oleh tim relawan Covid-19 Kampung Sikoran bersama dengan aparatur Kampung.

Baca Juga: Relawan Covid-19 Kampung Sikeras, Semprot Rumah Warga dengan Disinfektan

Menurutnya penyemprotan cairan disinfektan ini untuk mensterilkan daerahnya tersebut dari wabah Covid-19, sehingga masyarakat sekitar terhindar dari ancaman wabah Covid-19.

"Penyemprotan cairan disinfektan ini sebagai upaya pencegahan yang wajib kita lakukan, sesuai anjuran dan dukungan kita terhadap pemerintah dalam menyikapi pandemi covid-19," ujar Parasian.

Baca juga: Pemkab Aceh Singkil Bagikan Ratusan Paket Sembako ke Warga Kampung Tulaan

Penyemprotan cairan pembunuh virus corona dan kuman ini, lanjutnya, dilakukan ke fasilitas umum seperti jalan, Mushalla, Masjid, Gereja, dan rumah warga di tiga dusun di Kampung Sikoran dengn menggunakan mesin dorsemir yang diangkut menggunakan mobil Cary.

Baca juga: Jalan Simpang Amal - Sukamakmur Butuh Perhatian Pemkab Aceh Singkil

Penyemprotan ini sekaligus untuk mensosialisasikan kepada masyarakat agar waspada dan mengikuti anjuran pemerintah untuk menangkal pandemi covid-19.(Jamal/Red)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini