-->

Banjir di Subulussalam Meluas, Polisi Bantu Warga Melintas

REDAKSI
Kapolsek Rundeng Ipda Mulyadi saat mengendong seorang anak warga yang melintas di Jalan Panglima Sahman
SINGKILTERKINI.NET, SUBULUSSALAM - Tingginya curah hujan yang melanda diwilayah Kota Subulussalam dan Kabupaten lain di Aceh, mengakibatkan air Sungai Lae Soraya meningkat hingga meluap ke ruas jalan dan pemukiman penduduk di wilayah Kecamatan Rundeng.

Menyikapi hal itu, Kapolsek Rundeng Ipda Mulyadi bersama para personil langsung turun kelokasi guna memberikan bantuan kepada warga, salah satunya ikut membantu warga melintas akibat dampak banjir kawasan Jalan Panglima Sahman, Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam.

"Sesuai hasil monitoring, saat ini Debit Air Sungai Lae Souraya mengalami peningkatan hingga menggenangi halaman rumah warga dan sejumlah ruas jalan umum," kata Ipda Mulyadi dalam rilisnya kepada Singkilterkini.net, Senin (4/11/2019).

Saat ini lanjutnya, air Sungai Lae Soraya sudah meluap hingga kepemukiman penduduk di Desa Tualang, Sibuasan, Sibungke, Panglima Sahman, Muara Batu-Batu, Binanga, Oboh dan Desa Mandilam.



"Untuk ruas jalan umum yang terkena Banjir yaitu jalan umum Desa Panglima Sahman dengan debit air berkisar 60- 70 sentimeter, Jalan umum Desa Binanga 30- 40 sentimeter dan Jalan umum Desa Oboh 30- 40 sentimeter," jelasnya.

Menurut Mulyadi, sesuai hasil monitoring dilapangan, sampai saat ini masyarakat yang melintas masih menggunakan kendaraan, kendatipun jalan yang dilewati sudah terendam banjir.

"Sejauh ini, warga masih bisa melakukan aktivitas seperti biasa, dan kami juga mengimbau kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap banjir yang datang secara tiba tiba," ujarnya.



Yang mana, kata Mulyadi, banjir di wilayah hukum Polsek Rundeng, merupakan banjir kiriman dari wilayah Kabupaten Yang ada di Aceh yang air hujannya mengalir ke Sungai Lae Soraya.

"Saat ini, kami dari Kepolisian Sektor Rundeng juga telah membentuk posko penanggulangan banjir serta memberikan no call center di no HP 085762396096 - 081395159988, untuk mempermudah masyarakat menghubungi apa bila ada warga yang terkena banjir dan segera dapat bantuan," bebernya.

Ditambahkannya, kendatipun air Sungai Lae Soraya meluap hingga kepemukiman penduduk, akantetapi hingga kini belum ada warga atau masyarakat yang mengungsi akibat dampak banjir tersebut. dan masih melakukan aktivitas seperti biasanya. (Jml/Red)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini