SINGKILTERKINI.NET,SULTAN DAULAT – Suasana keakraban tampak jelas saat Babinsa Koramil 0118-04/Sultan Daulat Kodim 0118/Subulussalam, Serma MT Nainggolan, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di salah satu warung kopi di Desa Darul Makmur, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam, Sabtu (17/01/2026).
Kegiatan Komsos ini dimanfaatkan Babinsa untuk bersilaturahmi sekaligus memantau perkembangan situasi wilayah binaan. Melalui obrolan santai bersama warga, Babinsa menyerap berbagai informasi dan aspirasi masyarakat terkait kondisi keamanan dan kehidupan sosial di lingkungan desa.
Serma MT Nainggolan mengatakan bahwa Komsos merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa dalam membangun kedekatan serta memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.
“Melalui komunikasi yang baik dan rutin, Babinsa bisa lebih dekat dengan masyarakat. Dari sini kita bisa mengetahui langsung situasi dan kondisi wilayah, sehingga tercipta hubungan yang harmonis antara TNI dan warga,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa dengan aktif memantau wilayah binaan, Babinsa dapat lebih cepat mengetahui dan merespons setiap permasalahan yang muncul di tengah masyarakat.
“Kalau Babinsa sering turun ke lapangan dan berinteraksi langsung dengan warga, setiap persoalan bisa segera diketahui dan dicarikan solusi bersama, sehingga situasi tetap aman dan kondusif,” imbuhnya.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa juga mengajak warga untuk terus menjaga kebersamaan, saling peduli, dan berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang aman serta nyaman.
Melalui kegiatan Komsos yang dilaksanakan secara rutin, diharapkan sinergi antara Babinsa dan masyarakat semakin kuat, sekaligus mendukung terciptanya stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah Desa Darul Makmur. (Pendim)

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.