-->

Babinsa Ajak Warga Namo Buaya Bijak Gunakan Media Sosial dan Jaga Lingkungan

REDAKSI


SINGKILTERKINI.NET,SUBULUSSALAM -
Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 04/Sultan Daulat Kodim 0118/Subulussalam, Serda Sulis Setiawan, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga di Desa Namo Buaya, Kecamatan Sultan Daulat, Kota Subulussalam, Kamis (6/11/2025).

Kegiatan Komsos tersebut menjadi sarana Babinsa untuk menyampaikan pesan penting tentang menjaga kondusifitas wilayah dan bijak dalam menggunakan media sosial.

“Saat ini banyak informasi yang belum tentu benar beredar di media sosial. Saya mengajak masyarakat agar tidak mudah percaya atau menyebarkan berita tanpa memastikan sumbernya,” ujar Serda Sulis.

Selain mengingatkan soal hoaks, Babinsa juga mengajak warga untuk peduli terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan.

“Menjaga kebersihan dan menanam pohon adalah bentuk nyata cinta terhadap desa,” tambahnya.

Kegiatan Komsos yang berlangsung penuh keakraban itu disambut positif oleh warga. Babinsa berharap hubungan antara TNI dan masyarakat semakin solid dalam menjaga keamanan dan kenyamanan desa. (Rel)

Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini