-->

Babinsa Muara Baru Batu Cek Perkembangan Tanaman Jagung

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET,SUBULUSSALAM– Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 02/Rundeng, Kodim 0118/Subulussalam Koptu Juanisyah melakukan pengecekan perkembangan tanaman jagung milik seorang warga di Desa Muara Batu - Batu Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam, Aceh, Selasa (21/03/2023).

Untuk menjaga keberhasilan program ketahanan pangan pemerintah, TNI khususnya Babinsa selalu berperan aktif mendampingi dan membantu masyarakat khususnya para petani.

Koptu Juanisyah yang kali ini sedang berada di wilayah binaan dan terlibat langsung membantu petani jagung. Disela kegiatannya ia mengatakan, sbagai Babinsa saya langsung turun membantu petani, mengecek keadaan tanaman yang selama ini sudah dilaksanakan untuk di data dan segera dilaporkan agar bisa ditindaklanjuti dengan cepat apabila ada kendala.

Upaya tersebut untuk menjaga keberhasilan program swasembada pangan, termasuk swasembada jagung. Mengingat untuk mensukseskan program swasembada pangan, tidak hanya padi dan kedelai saja, namun jagung juga sangat berpotensi meningkat di Desa Muara Batu-Batu Kecamatan Rundeng.

Sementara itu, Marlan Berutu mengucapkan terima kasih banyak kepada Babinsa yang telah peduli dan mau berkunjung ke kebun kami semoga kedepan lebih baik lagi. 

"Hal ini merupakan wujud kebersaman yang telah terjalin antara Babinsa bersama kami warga Desa Muara Batu-Batu semoga hubungan yang baik ini dapat terjalin terus," tutup Marlan Berutu.(Pendim Subulussalam)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini