-->

Babinsa Lae Motong Komsos Dengan Petani Lengkuas

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, SUBULUSSALAM - Dalam rangka mewujudkan tali silaturahmi di wilayah binaan antara Bintara Pembina Desa (Babinsa) dan warga yang ada di daerah binaan, Babinsa Posramil Penanggalan Kodim 0118/Subulussalam Koptu M.Yusup melaksanakan komsos dengan petani lengkuas merah di Desa Lae Motong Kecamatan Penanggalan Kota Subulussalam, Aceh, Sabtu (24/09/2022).

Koptu M.Yusup mengatakan, kegiatan tersebut merupakan salah satu kegiatan komsos dengan masyarkat untuk mewujudkan kinerja Babinsa ditengah-tengah masyarakat, untuk membantu segala kesulitan masyarakat yang ada di daerah binaannya.

Selain itu sambungnya, melalui kegiatan tersebut dapat mewujudkan kepedulian antara Babinsa dan masyarakat saling perduli satu sama lain untuk menjalin tali silaturahmi antara masyarakat khususnya antara Babinsa dan masyarakat di wilayah binaannya.

"Selain dapat menumbuhkan kebersamaan dan hubungan emosional bersama warga, kegiatan tersebut juga dapat mewujudkan sinegritas TNI dan masyarakat," ucap Babinsa.

Sementara itu, ibu Rosita mengucapkan terima kasih banyak kepada Babinsa yang telah peduli dan mau berkunjung ke tempat kami, semoga Babinsa diberi kesehatan dan kekuatan oleh Tuhan Yang Maha Esa.(Pendim Subulussalam)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini