-->

Cegah Covid-19, Babinsa Bagikan Masker ke Warga Kuala Baru

REDAKSI

ACEH SINGKIL - Dalam upaya melindungi warga dalam memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19, Babinsa jajaran Koramil 05/Kuala Baru Kodim 0109/Aceh Singkil membagikan masker kepada warga di wilayah Kecamatan Kuala Baru, Kabupaten Aceh Singkil, Selasa (01/03/2022).

Pembagian masker kepada warga merupakan upaya dan kepedulian dari Babinsa untuk melindungi warganya dari wabah virus Covid-19. Masker dibagikan kepada warga yang melaksanakan aktivitas di luar rumah tanpa melindungi diri dengan protokol kesehatan yang telah di anjurkan oleh pemerintah.

"Hal ini kami lakukan untuk melindungi warga yang kurang menyadari tentang bahaya dari virus Covid-19 ini, dengan memakai masker berarti kita telah melindungi diri sendiri dan juga melindungi orang lain sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19 ini," ujar Babinsa Serka Salman.

Dalam pelaksanaannya masih banyak di temukan warga yang sedang duduk di warung kopi dan melintas tanpa memakai masker. 

Selain membagikan masker Babinsa juga memberikan himbauan dan edukasi tentang protokol kesehatan serta vaksinasi.

"Wabah virus corona ini belum berakhir, mari kita bersama menjaga dan melindungi diri," ucap Serka Salman kepada warga yang di berikan masker.

Sumber: Kodim 0109 Aceh Singkil
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini