-->

Babinsa Koramil Simpang Kanan Bersama Warga Gotong Royong Bangun Drainase

REDAKSI

ACEH SINGKIL - Babinsa Koramil 04/Simpang Kanan Kodim 0109/Aceh Singkil Serda Safarianto bersama warga bergotong royong membangun Drainase di Desa Siatas Kecamatan Simpang Kanan Kabupaten Aceh Singkil, Kamis (03/03/2022).

Dalam Satuan Komando kewilayahan Babinsa merupakan ujung tombak bagi satuan teritorial, yang selalu berada di tengah masyarakatnya dalam membantu dan memberikan solusi. Maka dari itu, seorang Babinsa harus selalu aktif, siap dan tanggap demi kemajuan dan kemakmuran serta kenyamanan warga masyarakat desa binaannya.

Serda Safarianto menyampaikan, dalam upaya mewujudkan mengatasi kesulitan rakyat, bergotong royong dengan warga binaan  ini merupakan salah satu bentuk nyata sebagai peran aktif dan kepedulian seorang Babinsa.

"Membantu kesulitan warga merupakan tanggung jawab serta merupakan cerminan bagi seorang Babinsa dalam mewujudkan rasa kemanunggalan TNI dengan Rakyat, dengan selalu aktif membantu kesulitan warga maka hubungan emosional antara Babinsa dan warga akan dapat terjaga," ujar Serda Safarianto.

Selain itu, ini juga merupakan cara untuk menjalin kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi dengan warga yang ada di desa binaan. Dengan selalu aktif dalam kegiatan bersama warga maka segala keluhan dan permasalahan yang ada di desa dapat di ketahui, sehingga upaya cegah dini juga dapat di aplikasikan sesuai dengan doktrin 8 wajib TNI.

Sementara Dariyanto Bancin selaku Kepala Kampong Siatas mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Babinsa yang telah peduli dan mau meluangkan waktu untuk turun tangan membantu warga dalam bergotong royong membangun Drinase di jalan desa.

Sumber: Kodim 0109 Aceh Singkil
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini