-->

Babinsa Samar Dua Sosialisasi Protokol Kesehatan Hingga Bagi Masker ke Warga

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Babinsa Koramil 06/Singkohor Kodim 0109/Aceh Singkil Serda Devi Chandra melakukan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga di Kampung Samar Dua Kecamatan Kota Baharu, Aceh Singkil, Selasa (16/11/2021). 

Dalam komsos itu, Serda Devi Chandra ikut mensosialisasikan protokol kesehatan sebagai upaya mencegah diri dan keluarga dari penyebaran virus corona atau Covid-19.

Chandra sapaan akrabnya juga mengajak dan menghimbau masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan yang sudah di tetapkan oleh pemerintah. 

Memang, ungkapnya, tidak mudah untuk mengajak masyarakat supaya bisa mematuhi protokol kesehatan covid-19 ini, tetapi ini harus dilakukan secara terus menerus.

Tidak hanya itu, Serda Chandra juga memberikan masker gratis kepada masyarakat secara langsung untuk memberi contoh bagi masyarakat yang lain agar bisa mentaati aturan.

Sebagai seorang Babinsa, Chandra mempunyai kewajiban untuk mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk mentaati aturan yang sudah ditetapkan, mulai dari anak-anak sampai kepada orang dewasa dan orang tua.

Hal ini sudah menjadi penekanan Komandan Koramil 06/Singkohor Kapten Inf L. Simamora dalam pengarahan apel setiap pagi di Makoramil memerintahkan para Babinsanya supaya mengajak seluruh Masyarakat untuk dapat mematuhi protokol kesehatan Covid-19.

Dengan kegiatan yang rutin dilakukan oleh para Babinsa seperti ini, diharapkan bisa meminimalisir angka penyebaran virus covid-19.

Disamping itu sosialisasi protokol kesehatan dan Vaksinasi harus tetap dijalankan guna mempercepat program pemerintah. Karena dengan adanya kegiatan sosialisai protokol kesehatan dan Vaksinasi ini, diharapkan tidak ada lagi masyarakat yang terpapar virus dan dapat mumutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.

"Harapan kita semua adalah masyarakat dapat hidup normal seperti biasa tanpa harus dihantui oleh virus Covid-19," ujarnya.

Sumber: Kodim 0109 Aceh Singkil
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini