-->

Babinsa Lae Gecih Bagikan Masker Gratis ke Warga

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL – Babinsa Koramil 04/Simpang Kanan Kodim 0109/Aceh Singkil Serda Tigor. A membagikan masker secara gratis kepada warga di Desa Lae Gecih, Kecamatan Simpang Kanan, Kabupaten Aceh Singkil, Sabtu (27/11/2021).

Dalam kesempatan itu, Babinsa juga mengajak kepada warga untuk selalu mematuhi protokol kesehatan salah satunya memakai masker saat beraktivitas diluar rumah.

Edukasi kepada warga tentang mematuhi protokol kesehatan sudah sering dan selalu dilakukan oleh pemerintah pusat sampai dengan tingkat Desa, termasuk dari TNI dan POLRI. Namun, kenyataan dilapangan masih banyak warga tang masih abai akan protokol kesehatan.

Babinsa Lae Gecih selalu dibekali masker cadangan pada saat sambangi warganya di Desa untuk nantinya dibagikan secara percuma kepada warga yang tidak membawa masker sambil menghimbau tentang Penanganan Covid-19.

Serda Tigor. A kemudian memberikan masker kepada warga diwarung dan dijalan yang kedapatan tidak memakai masker sambil melakukan edukasi terkait percepatan penanganan Covid-19.

Terpisah Danramil 04/Simpang Kanan Kapten Inf Asfimal mengatakan, bahwa sebagian warga masyarakat di Kecamatan Simpang Kanan, Desa Lae Gecih pada umumnya sudah memakai Masker, hanya satu dua orang yang tidak patuh.

"Namun, jika kita biarkan tentu akan memicu yang Lain untuk tidak patuh prokes, makanya dilapangan langsung kita tegur warga yang tidak memakai masker sebagai upaya untuk mengingatkan Pademi Covid-19 belum berakhir," ujar Danramil.

Sumber: Kodim 0109 Aceh Singkil
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini