-->

Babinsa Makmur Jaya Dampingi Warga Ikut Vaksinasi di Puskesmas

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET,SUBULUSSALAM - Kegiatan Vaksinasi yang di laksanakan di Puskesmas Bakal Buah Desa Makmur Jaya Kecamatan Simpang Kiri Kota Subulusalam, Aceh mendapatkan Apresiasi yang baik dari masyarakat.

Bahkan, Babinsa Koramil 01/Simpang Kiri Sertu Dedi Purwito Bersama Satgas Relawan PPMK Mikro Desa Lae Oram Kecamatan Simpang Kiri Kota Subulussalam pun ikut mendampingi warga Desa binaan untuk melaksanakan Vaksin dan memastikan warga masyarakat Desa binaan nya mendapatkan Vaksin Suntikan pertama. Selasa (06/07/2021)

"Pendamping serta pengawasan ini bertujuan untuk dapat memastikan kelancaran pelaksanaan Program Vaksinasi dari Pemerintah serta memberikan dukungan moril kepada tenaga kesehatan dan warga masyarakat yang menjalani Vaksin," ujar Sertu Dedi Purwito.

Sebagai Babinsa, dirinya mendukung penuh Program Pemerintah dalam menangani resiko penyebaran Virus Covid-19, dan sudah menjadi tugas dan tanggung jawabnya selaku Satgas Relawan PPMK Mikro tingkat Desa untuk berbuat sedapat mungkin menjaga wilayah desa kami bisa terhindar dari penyebaran Virus.

"Kami juga akan terus berupaya mensosialisasikan kepada warga untuk melaksanakan Vaksin karena Vaksin ini aman dan halal," imbuhnya.

Kepala Puskesmas Bakal Buah, NS. Siti Aisyah S.Kep mengatakan, ada banyak persediaan Vaksin yang telah disiapkan di Puskesmas.

"Harapan saya kepada relawan Satgas PPMK Mikro yang ada di tingkat desa supaya lebih aktif lagi dalam menyampaikan Sosialisasi dan himbauan tentang Vaksinasi, agar masyarakat tidak merasa takut dan ragu ragu lagi untuk melaksanakan Vaksin ini," ujarnya.

Terpisah, Kepala Desa Lae Oram Asradi Bancin mengatakan Desanya kerap di jadikan perlintasan, jalan alternatif Subulussalam tapak tuan, jadi untuk resiko penyebaran Virus Covid 19 ada kemungkinan.

Untuk itu, Ia mengajak masyarakat agar mau mengikuti program Vaksinasi. 

"Saya dan Perangkat Desa serta Tokoh masyarakat juga sudah di Vaksin tinggal sebagian kecil dari warga masyarakat, ini semua merupakan ikhtiar serta usaha kita bersama agar desa kita terhindar dari penyebaran Virus Covid 19," sebutnya.

Dia juga menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Babinsa, disamping kegiatan nya yang terus mensosialisasikan tentang Vaksinasi, Babinsa juga tidak bosan bosannya melaksanakan penghimbauan kepada warga agar tetap menerapkan Protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari melalui gerakan 5M ( Memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan mengurangi berpergian).

"Semoga semua yang kita lakukan bisa berdampak positif bagi masyarakat, dan kita bisa menjalani kehidupan kita secara normal," ujarnya. (Pendim Subulussalam)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini