-->

Babinsa Darul Makmur Bantu Petani Jagung

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET,SUBULUSSALAM - Babinsa Koramil 0118-04/Sultan Daulat Kodim 0118/Subulussalam Serka Manangkok Nainggolan membantu menyemprot rumput di lahan  milik petani Andi di Desa Darul Makmur Kecamatan  Sultan Daulat, Kota Subulussalam, Jumat (11/6/2021).

Rencananya setelah selesai penyemprotan lahan tersebut akan dibabat dan ditanami jagung.

"Pemilik lahan Andi akan mulai mengolah lahan dalam waktu dekat. Hari ini kami melakukan penyemprotan rumput yg sebagian belum kering. Saya turun membantunya," ungkap  Serka Manangkok Nainggolan 

Serka Manangkok menjelaskan bahwa di Desa binaannya tersebut mayoritas warga yang berprofesi sebagai petani. Sebagai Babinsa dirinya mendapat tugas untuk memberikan pendampingan agar dapat meningkatkan hasil panen dan terwujudnya swasembada pangan.

"Saya mendapat tugas untuk memberikan pendampingan kepada petani. Kita motivasi mereka agar dapat meningkatkan hasil panen sehingga dapat mewujudkan program swasembada pangan yang dicanangkan oleh pemerintah," ujarnya.(Pendim Subulussalam)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini