-->

Kasat Lantas Polres Aceh Singkil Ingatkan Pengendara Taati Aturan Lalu Lintas

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Satlantas Polres Aceh Singkil mengigatkan kepada para pengendara agar selalu menaati aturan dalam berlalu lintas dan mengikuti protokol kesehatan COVID-19. 

"Kepada pengendera agar menaati rambu lalu lintas, membawa surat-surat kendaraan, dan memakai masker ketika berpergian keluar rumah," kaat Kapolres Aceh Singkil, AKBP Mike Hardy Wirapraja, SIK,MH melalui Kasat Lantas Iptu Mulyadi,SH.MH kepada Singkilterkini.net, Selasa (16/2/2021). 

Kasat Lantas menjelaskan, saat ini para personel Satlantas juga ikut melakukan Razia Hunting terhadap pengendara roda dua (ranmor) maupun roda empat di sejumlah titik di wilayah Kabupaten Aceh Singkil. 

Iptu Mulyadi menjelaskan, daerah-daerah yang dilakukan razia Hunting seperti di Jalur Lintas Singkil-Subulusaalam dan Jalur Lintas Aceh Singkil-Sumut. 

"Razia hunting ini digelar untuk menindak pelanggaran kasat mata seperti tidak menggunakan mengenakan helm, membawa SIM, STNK, dan kelengkapan berkendara lainnya," ujarnya. 

Semoga, harapnya, dengan adanya razia hunting ini dapat memberikan kesadaran berkendara bagi masyarakat, sekaligus untuk mencegah kecelakaan yang terjadi di masyarakat. 

Iptu Mulyadi yang juga pernah menjabat sebagai Kapolsek Gunung Meriah mengimbau, masyarakat pengendara terutama kepada pengendara roda dua agar tetap memakai helm standar SNI, membawa dokumen-dokumen kenderaan seperti STNK, SIM, dan menggunakan masker saat berkendaraan. (Jamal)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini