-->

Babinsa Pantau Harga Sembako di Pasar Tradisional

REDAKSI


SINGKILTERKINI.NET, SUBULUSSALAM - Babinsa Koramil 02/Rundeng Koptu Selamet memantau harga sembako di Pasar Tradisional Desa Pasar Rundeng  Kecamatan Rundeng, Kota Subulussalam, Aceh. Sabtu (2/1/2021).

"Pemantauan terhadap penjual barang sembako bertujuan untuk mengantisipasi lonjakan harga diawal tahun 2021," ujar Babinsa Desa Pasar Rundeng, Koptu Selamet. 

Babinsa juga mengatakan apabila terjadinya lonjakan harga jual di Pasar Tradisional ini akan menjadi perhatian pemerintah daerah yang mungkin ada reaksi dari dinas terkait. 

"Pemantauan yang sedang kami laksanakan juga memberikan efek terhadap perekonomian warga terutama yang mempunyai ekonomi dibawah standart selama ini," sebutnya.

Ia juga menyebutkan akan terus memantau perkembangan harga sembako yang selama ini menjadikan momok bagi warga terutama kaum perempuan yang mempunyai keluhan dibidang sembako.

"Ternyata Babinsa peduli juga terhadap harga sembako dan kami mengucapkan Terima kasih banyak kepada Babinsa yang selama  Ini meluangkan waktu untuk kami ungkap lasmiati Limbong dant tak kalah pentingnya Babinsa selalu melekat kemasyarakat," tambah Lasmiati Limbong salah satu warga setempat. (Pendim Subulussalam)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini