-->

Pemerintah Kampong Sukarejo Gelar Sertijab Pergantian Kepengurusan BUMK

REDAKSI


SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Pemerintah Kampung Sukarejo, Kecamatan Simpang Kanan, Kabupaten Aceh Singkil, melakukan serah terima jabatan (Sertijab) pergantian kepengurusan Badan Usaha Milik Kampung (BUMK) dari pengurus lama ke pengurus baru, yang berlangsung di Aula Kantor Desa Sukarejo, Kecamatan Simpang Kanan, Kabupaten Aceh Singkil, Jum'at, (11/12/202), pagi.

Hadir dalam acara Sertijab diantaranya Kepala Kampong Sukarejo, Alem beserta perangkat, Ketua dan Anggota BPKamp Sukarejo, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Pendamping desa dan Pengurus BUMK lama dan Pengurus BUMK baru.

Sertijab tersebut dimoderatori oleh Kepala Kampung Sukarejo diawali dengan pembukaan dan sambutan serta serah terima jabatan dari pengurus BUMK lama ke pengurus BUMK yang baru.

"Hari ini, kita akan mengadakan acara Sertijab pergantian kepengurusan BUMK Sukarejo dari pengurus lama kepada pengurus yang baru," kata Kepala Kampung Sukarejo, Alem dalam sambutannya.

Alem sapaan akrabnya mengatakan, Pengurus BUMK Sukarejo yang disertijabkan diantaranya Didi Prayetno selaku Ketua BUMK Lama diganti dengan Riyan Riadi selaku Ketua BUMK yang baru.

Dalam Sertijab ini, kata Alem, juga ikut dilakukan penyerahan aset BUMK Sukarejo dari pengurus yang lama kepada Pengurus BUMK yang baru. "Sesuai laporan, untuk sisa Saldo Akhir BUMK Sukerejo senilai Rp 107.910.000," sebutnya.

Sedangkan untuk Aset BUMK yang diserahterimakan meliputi, Kebun Sawit berproduksi seluas 1.3 Hektar, 1 unit Mesin Molen, 1 unit alat sedot air jenis alkon, 1 unit Penggilingan Cabe, 1 Paket Foto Copy, 1 paket Teratak dan 1 paket Horden Pesta.

Alem berharap, dengan adanya Sertijab pergantian kepengurusan BUMK lama kepada kepengurusan BUMK yang baru agar bisa lebih amanah dan dapat menjalankan tugasnya dengan baik secara kompeten, berdaya saing dan terbuka.

"Mudah-mudahan BUMK Sukarejo bisa lebih berkembang lagi dan dapat membangun ekonomi sehingga dapat mensejahterakan warga di Kampung Sukarejo," sebut Alem.

Dalam kegiatan tersebut, pemerintah Kampung Sukarejo ikut menerapkan Protokol Kesehatan sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Covid-19. (Red)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini