-->

Babinsa Sultan Daulat Bantu Petani Pupuk Tanaman Jagung

REDAKSI


SINGKILTERKINI.NET, SUBULUSSALAM -  Babinsa Koramil 04/Sultan Daulat Kopda Muhammadin melakukan kegiatan Pendampingan Hanpang dengan melaksanakan Pemupukan di Lahan tanaman jagung milik Rosita Seluas 1 hektar di Desa Pulo Belen Kecamatan Sultan Daulat Kota Subulussalam, Aceh. Kamis (26/11/2020).

"Pemupukan tersebut bertujuan agar tanaman terus tumbuh subur dan menghasilkan panen yang maksimal sesuai dengan usia tanaman jagung milik Rosita saat ini, jenis pupuk yang digunakan kali ini yaitu NPK Phonska, SP 36, ZA," ujar Kopda Muhammadin.

Kegiatan tersebut sengajaBabinsa dilakukan, agar petani merasa termotivasi untuk terus meningkatkan produktivitas tanaman jagung, dengan memperhatikan dan merawat tanaman jagung nya. 

"Peran seorang Babinsa itu penting, guna berikan motivasi bagi petani, supaya terus tingkatkan produktivitas tanaman jagung," jelasnya. (Pendim Subulussalam)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini