-->

Babinsa dan Bhabinkamtibmas di Kecamatan Simpang Kanan Himbau Warga Patuhi Protokol Kesehatan

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL- Babinsa Koramil 0109-04/Simpang Kanan Kopda A Malik bersama Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Kanan, Aiptu Anwar Harahap menghimbau kepada masyarakat di Desa Ujung Limus, Kecamatan Simpang Kanan, Kabupaten Aceh Singkil untuk tetap mematuhi protokol Kesehatan.

"Himbauan ini kita sampaikan dalam rangka untuk mencegah agar warga di Desa Ujung Limus dapat terhindar dari Pandemi COVID-19," kata Kopda A Malik, dalam keterangannya, Jumat (25/9/2020).

Kopda A Malik yang juga menjabat sebagai Babinsa di Desa Ujung Limus, mengajak kepada warga agar selalu mengenakan masker pada saat beraktivitas diluar rumah, menghindari kerumunan, menjaga jarak dan selalu mencuci tangan dengan mengunkan sabun dan air mengalir.

Sementata itu, Kepala Desa Ujung Limus, Basrin mengucapkan terima kasih kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang sudah peduli memberikan himbauan dan arahan kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan Untuk mencegah penyebaran COVID-19.

"Semoga sinergitas TNI dan Polri akan tetap Jaya yang selalu mengayomi dan melindungi masyarakat khusunya warga Desa Ujung limus Kecamatan Simpang Kanan," ungkapnya.

Terpisah Danramil 0109-04/Simpang Kanan Kapten Inf Asfimal dalam setiap arahan pada saat memimpin Apel selalu mengigatkan kepada seluruh Babinsanya agar melaksanakan patroli bersama Babinkamtibmas guna menghimbau kepada warga di Desa Binaan masing-masing untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. (*)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini