-->

Forkopincam Gunung Meriah dan Kades Bagi-Bagi Masker ke Nelayan Pulau Banyak

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopincam) Gunung Meriah bersama para Kepala Kampung/Kepala Desa (Kades) ikut membagikan Masker kepada para Nelayan di Kecamatan Pulau Banyak, Kabupaten Aceh Singkil, Sabtu (22/8/2020).

Turut hadir dalam kegiatan itu, diantaranya Camat Gunung Meriah Drs Johan Pahmi Sanip, Kapolsek Gunung Meriah, Ipda Mulyadi, SH.MH, Kepala Desa se Kecamatan Gunung Meriah, Muspika Pulau Banyak, Personil TNI AD-AL dan Personil Polsek Pulau Banyak.

Camat Gunung Meriah, Drs Johan Pahmi Sanip mengatakan pembagian masker kepada masyarakat termasuk salah satu upaya dalam rangka mencegah penyebaran Covid-19.


Ia juga menyemburkan dalam kegiatan itu, pihaknya bersama Muspika Pulau Banyak juga ikut menyampaikan -himbauan agar masyarakat selalu waspada terhadap wabah pandemik Covid-19.

"Kami juga mengajak kepada masyarakat untuk tetap megikuti anjuran pemerintah untuk tetap disiplin dan patuh terhadap protokol kesehatan, seperti penggunaan masker, jaga jarak dan selalu mencuci tangan," tambah Kapolsek Gunung Meriah, Ipda Mulyadi.


Dikatakan Kapolsek, masker termasuk salah satu alat pelindung diri dan melindungi orang lain atau keluarga dari penularan pandemi Covid-19. Selain masker, menjaga jarak, menjaga kebersihan diri, dan menerapkan pola hidup sehat serta sering cuci tangan dengan air mengalir juga merupakan langkah yang efektif dalam mencegah penyebaran Covid-19 yang sedang mewabah saat ini hampir seluruh dunia termasuk di Aceh Singkil.


"Adapun, maksud kehadiran Kami di Pulau Banyak adalah dalam rangka Study Banding ke BUMDes yang ada di Pulau Banyak," tambah Kepala Desa Tanah Bara, Sidul yang ikut mewakili para Kades.

Sidul menjelaskan, BUMDes yang dikunjungi diantaranya BUMDes milik Desa Pulau Balai, Teluk Nibung dan salah satunya termasuk BUMDes Mandiri Desa Pulau Baguk yang berada di Pulau Panjang.

"BUMDes Mandiri ini termasuk salah satu wisata yang paling banyak di kunjungi baik wisata lokal maupun luar daerah," sebutnya. (Red)
Komentar Anda

Berita Terkini