-->

Ambil Sumpah Anggota BPG, Begini Harapan Camat Singkil

REDAKSI
Camat Singkil , Sopyan,SH saat melakukan penandatangan berita acara pengambilan sumpah dan peresmian pengangkatan anggota BPG Se-Kecamatan Singkil, Senin (18/5/2020).

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL- Bupati Aceh Singkil, Dulmusrid melalui Camat Singkil , Sopyan,SH melakukan pengambilan sumpah dan peresmian pengangkatan anggota Badan Permusyawaratan Gampung Se-Kecamatan Singkil Periode 2020-2026, di halaman Kantor Camat Singkil, Senin (18/5/2020) pagi.

Sebelum pengambilan sumpah kegiatan diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an oleh Ustadz Irham Syahputra S.Hi. lalu, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia raya yang dilanjutkan pembacaan Surat Keputusan Bupati Aceh Singkil oleh Kasie Pemerintahan Sekretariat Kecamatan Singkil, Melva Susanti, SE.

Selanjutnya, dilakukan pengambilan sumpah Anggota BPG oleh Camat Singkil atas nama Bupati Aceh Singkil, Penandatangan berita acara pengambilan sumpah, kata-kata Pelantikan oleh Camat Singkil atas nama Bupati Aceh Singkil, serta penyerahan Surat Keputusan Bupati Aceh Singkil Kepada perwakilan BPG oleh Camat Singkil.

Dalam sambutannya, Camat Singkil, Sopyan SH mengatakan bahwa BPG termasuk rekanan dari Pemerintah Kampung. Ia berharap tidak ada perseteruan atau Gab antara BPG dengan pemerintahan Kampung.


Harus kita sadari, lanjutnya, bahwa Kecamatan Singkil merupakan Kecamatan ibu Kota dan Kecamatan Singkil juga berbeda dengan Kecamatan lain dari segala sisi. "Jadi kedepannya ini, kita harus lebih unggul dari Kecamatan lain yang ada di Aceh Singkil," jelasnya.

Ia juga mengajak kepada semua pihak yang terkait untuk bersatu dan bahu membahu membangun Kecamatan Singkil.

"Saya sudah beberapa kali menjadi Camat maupun Sekcam di wilayah Aceh Singkil ini, namun saat ini saya sangat prihatin dengan Kecamatan Singkil, untuk itu mari bersama-sama kita menyelesaikan permasalahan yang ada, dan tugas-tugas BPG yang saudara emban itu sudah tertuang dalam aturan dan jangan lupa untuk diimplementasikan," jelas dan harapnya.

Informasi yang berhasil dihimpun, untuk anggota BPG dari Kampung Pulo Sarok Kecamatan Singkil tidak ikut dilantik dikarenakan masih dalam sengketa.

Turut hadir Danramil 02 Singkil, Kapten Inf Bambang S; Kapolsek Singkil, Iptu Astani SH; Kepala Kantor Urusan Agama Singkil, Ustad H. Sabaruddin, Imeum Mukim dalam dan Kepala Kampung Se-Kecamatan Singkil, serta anggota BPG yang dilantik. (Jml/Red)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini