-->

Dinding Rumah Ambrol, Babinsa Kuwarasan Bantu Perbaikan

News author photo

SINGKILTERKINI.NET, KEBUMEN – Ibu Tasniah (85) warga RT. 02 / RW. 01 Dusun Kalideres, Desa Kalipurwo, Kecamatan Kuwarasan, Kabupaten Kebumen, Selasa (11/02/20) mengaku pasrah setelah mengetahui dinding rumah bagian depan ambrol. Peristiwa itu akibat hujan lebat yang disertai angin kencang mengguyur wilayah desa tersebut. Meski sempat mengakibatkan trauma, wanita janda 85 tahun itu masih bisa bersyukur, pasalnya ia tidak terluka, meski demikian wajah muram sang pemilik rumah tidak bisa ditutupi.

Peristiwa itu langsung diketahui Babinsa Serda Jumadi berkat laporan dari warga yang menghubunginya melalui telepon. Serda Jumadi pun datang ke lokasi dengan mengajak masyarakat setempat untuk membersihkan puing-puing bekas reruntuhan dinding rumah. Selain membersihkan reruntuhan material rumah, Serda Jumadi juga sudah melaporkan kepada Danramil 19/Kuwarasan Kapten Arh Siswoto Nurharjo yang kemudian Serda Jumadi langsung melaksanakan kordinasi singkat dengan Pemdes Kalipurwo, Ketua RT setempat dan beberapa tokoh masyarakat untuk melaksanakan kerja bakti perbaikan dinding rumah yang hancur.

Selain diakibatkan hujan lebat disertai angin kencang, kondisi bangunan rumah yang sebagian sudah rapuh, merupakan salah satu penyebab peristiwa tersebut terjadi, hal itu diutarakan Ketua RT Sokimun. Lanjut Sokimun, sejak tahun 1980 kondisi bangunan rumah belum mengalami perbaikan, hanya bagian lantai yang telah diplesterisasi oleh bantuan warga setempat.

Nenek 85 tahun yang hanya ditemani seorang cucu laki-laki (20) itu mengaku tidak bisa berbuat banyak, hanya mengharap bantuan yang segera ia terima. Babinsa Serda Jumadi berusaha untuk memberikan dorongan semangat sang nenek dengan membereskan beberapa bagian rumah yang berserakan. Kegiatan akan dilanjutkan esok, mengingat kondisi cuaca yang belum memungkinkan. (Sty)


Sumber : Pendim Kebumen
Edit     : Sutaryo

Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini