-->

Dukung Program Kapolri, Danramil Hadiri Penanaman Pohon di Mapolsek Rundeng

REDAKSI

SUBULUSSALAM - Danramil 02/Rundeng Kodim 0118/Subulussalam yang diwakili Serda Ralid Akbar menghadiri acara penanamam pohon di Mapolsek Rundeng Polres Subulussalam, Selasa (14/1/2020) kemarin.

Acara penanaman pohon itu dipimpin langsung oleh Kapolsek Rundeng Ipda Mulyadi. Dalam kegiatan ini selain dihadiri Serda Ralid Akbar juga dihadiri Sekcam Rundeng, Para Kepala Desa Se Kecamatan Rundeng dan Personil Polsek Rundeng.

Disela - sela acara kegiatan, Serda Ralid Akbar yang mewakili Danramil 02/Rundeng menyebutkan bahwa tujuan gerakan penanaman pohon di Mapolsek Rundeng sebagai implementasi arahan kebijakan Kapolri tentang dukungan penghijauan lingkungan.

Menurutnya, penanaman pohon itu juga merupakan bentuk kepedulian terhadap penghijauan dalam rangka Program Kapolri guna mendukung penghijauan.

"Dengan adanya penghijauan, udara akan menjadi bersih, karena pohon merupakan penghasil oksigen yang dibutuhkan untuk bernafas," kata Kapolsek.

Selain itu kata Dia, Bibit pohon ditanam sekaligus disebar ke beberapa titik di seputar Mapolsek, mulai pintu depan sampai belakang, hingga di semua sisi halaman. 

Dengan itu kawasan Mapolsek Rundeng kedepannya juga akan tampak asri dan berudara segar. "Ini akan bermanfaat untuk anak dan cucu bisa menikmati apa yang bisa ditanam pada hari ini," ucapnya.

Untuk itu, Serda Ralid Akbar juga mengajak kepada semua pihak untuk bersama-sama menjaga lingkungan sekitar agar tetap asri. (Hendra)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini