ACEH SINGKIL -- Babinsa Koramil 02/Singkil, Kopda Liston Napitupulu melaksanakan pengecekan dan pemantauan kapal bantuan dari Dinas Perikanan kabupaten Aceh singkil, di Desa Kampong Gosong Telaga Utara, Kecamatan Singkil Utara.
"Kapal Bantuan ini bersumber dari Dana APBK Aceh Singkil dan diperuntukkan khusus untuk nelayan di Kampong Gosong Telaga Utara," kata Babinsa Kopda Liston Napitupulu, Selasa (7/8/2018).
Ia juga menghimbau kepada nelayan untuk tetap mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan, memahami serta memperhatikan tentang penggunaan dan fungsi alat- alat sarana keselamatan seperti pelampung, alat pemadam dan ketersediaan alat alat P3K yang ada didalam kapal.
Babinsa juga menjelaskan, bahwa penggunaan kapal bantuan agar memahami tentang bahaya penggunaan kapal tradisional yang tidak di lengkapi alat pengaman diri, untuk itulah pemerintah memberikan kapal bantuan yang di lengkapi dengan alat pengamanan diri guna mencegah serta mengurangi kecelakaan di laut .
"Kepada nelayan supaya tetap menjaga kelestarian laut dengan tidak mencemari laut seperti membuang sampah sembarangan dan penggunaan zat berbahaya lainnya untuk keperluan menangkap ikan, sebutnya.
Salah seorang nelayan, Hafis mengucapkan terimakasih atas perhatian Babinsa karena sudah mau peduli terhadap kami para nelayan dengan memberikan masukan dan arahan yang bermanfaat sehingga kami lebih berhati hati dan mengutamakan faktor keselamatan di dalam mencari nafkah di tengah lautan luas yang penuh dengan resiko. (Rel)
Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.