-->

Babinsa dan Warga Pasar Panjang Kompak Bangun Tanggul Antisipasi Banjir

KODIM SUBULUSSALAM author photo


SINGKILTERKINI.NET, SIMPANG KIRI
– Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap lingkungan, Babinsa Koramil 0118-01/Simpang Kiri Kodim 0118/Subulussalam,Serda Sapari, bersama masyarakat Desa Pasar Panjang, Kecamatan Simpang Kiri, Kota Subulussalam, melaksanakan kegiatan gotong royong membangun tanggul di wilayah setempat, Kamis (23/10/2025).

Suasana kebersamaan tampak jelas di lokasi kegiatan. Babinsa dan warga saling bahu-membahu mengangkat batu, merangkai besi, serta meratakan adukan semen untuk memperkuat tanggul yang berada di sisi pemukiman penduduk. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi terhadap luapan air saat musim hujan yang kerap mengancam rumah warga.

Babinsa mengatakan bahwa kegiatan gotong royong ini merupakan bentuk nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat. “Kami berupaya hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam bidang keamanan, tetapi juga membantu mengatasi kesulitan warga. Pembangunan tanggul ini diharapkan dapat melindungi rumah-rumah penduduk dari ancaman banjir dan longsor, terutama saat curah hujan tinggi,” ujarnya.

Ia menambahkan, melalui kegiatan seperti ini, nilai kebersamaan dan semangat gotong royong masyarakat terus tumbuh. “Kalau kita bekerja bersama, hasilnya bukan hanya pembangunan fisik, tetapi juga memperkuat hubungan sosial antara Babinsa dan warga binaan,” tambahnya dengan penuh semangat.

Warga Desa Pasar Panjang menyampaikan apresiasi atas kepedulian Babinsa yang selalu aktif membantu setiap kegiatan sosial di desa. Kehadiran Babinsa menjadi motivasi bagi masyarakat untuk terus menjaga kekompakan dan semangat gotong royong dalam membangun desa.

Kegiatan ini mencerminkan wujud nyata sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga lingkungan agar tetap aman, nyaman, dan terbebas dari ancaman bencana.(Red/Pendim)

Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini