-->

PT Perkebunan Lembah Bhakti Bantu Benih Holtikultura dan Jaring Kepada Kelompok Tani

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET,ACEH SINGKIL - PT Perkebunan Lembah Bhakti (PLB) menyalurkan bantuan benih Holtikultura berupa benih tanaman Kacang Panjang, Kangkung, Terong, dan Timun kepada masyarakat yang tergabung dalam kelompok tani Lae Tangga Bahagia, di Desa Telaga Bakti Kecamatan Singkil Utara Kabupaten Aceh Singkil, Rabu (6/9/2023).

Bantuan ini diserahkan oleh Humas PT Perkebunan Lembah Bhakti, Teguh AW didampingi Asisten CSR Catur Wibowo kepada penerima dari perwakilan kelompok tani Lae Tangga Bahagia.

Turut hadir pada acara itu, Kepala Dinas Pertanian Aceh Singkil, Kuatno; Sekdes Telaga Bakti, Adan; Penyuluh Pertanian; Babinsa Telaga Bhakti, Sugianto; Ketua serta anggota kelompok tani sejahtera.

BACA JUGA: Bantu Ekonomi Petani, PT Perkebunan Lembah Bhakti Berikan Bantuan Benih Cabai Merah Hingga Pupuk Mutiara Kepada Kelompok Tani

Humas PT Perkebunan Lembah Bhakti, Teguh AW mengatakan bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian dan untuk mendorong pemulihan ekonomi masyarakat sekitar wilayah operasional perusahaan, terutama masyarakat yang tergabung dalam kelompok tani. 

Disampaikan teguh, selain menyerahkan bantuan benih tanaman Kacang Panjang, Kangkung, Terong, dan Timun, pihak perusahaan juga ikut menyerahkan bantuan Jaring kepada kelompok tani swadaya masyarakat. 

Dalam kesempatan yang sama, Asisten CSR PT Perkebunan Lembah Bhakti, Catur Wibowo menjelaskan pihak perusahaan senantiasa berusaha untuk memberikan dampak positif kepada masyarakat terutama masyarakat yang tergabung dalam kelompok tani yang berada di wilayah operasional perusahaan melalui berbagai program-program CSR salah satunya adalah bantuan benih. (JML/RED)

Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini