-->

Sinergi Babinsa dan P2K Laeriman untuk Pemilihan yang Lancar dan Adil

REDAKSI

 

Simpang Kanan - Babinsa Koramil 0109-04/Simpang Kanan Serka Ranto, terus memperkuat komunikasi sosial dengan Panitia Pemilihan Keuchik (P2K) Laeriman. Hal ini dalam rangka mendukung kelancaran dan keberhasilan proses pemilihan kepala desa Laeriman, Kecamatan Simpang Kanan, Kabupaten Aceh Singkil, Sabtu (21/10/2023).

Dalam komsosnya, Serka Ranto menjelaskan pentingnya kerja sama yang baik antara TNI dan panitia Pilkades. "Kerja sama yang baik antara kami sebagai Babinsa dan panitia Pilkades sangat penting untuk memastikan proses pemilihan kepala desa berjalan lancar, adil, dan transparan," kata Serka Ranto.

Komunikasi yang intens antara Babinsa dan panitia Pilkades diharapkan dapat membantu mengatasi potensi hambatan atau masalah yang mungkin muncul selama pelaksanaan pemilihan. Selain itu, Babinsa juga siap memberikan bantuan keamanan yang diperlukan untuk mendukung keberhasilan Pilkades di desa Laeriman.

Panitia Pilkades menyambut baik upaya Babinsa dalam membangun komunikasi yang baik guna dukungan dan kerja sama dari Babinsa. Ini akan sangat membantu dalam melaksanakan Pilkades dengan sukses dan aman.

Serka Ranto juga mengingatkan semua pihak untuk menjaga netralitas dan menghindari tindakan yang dapat memicu ketegangan selama proses pemilihan kepala desa. Dengan komitmen bersama untuk menciptakan pemilihan yang adil dan demokratis, desa Laeriman diharapkan dapat memilih pemimpin yang mampu memajukan dan mensejahterakan masyarakat. (Rel)

Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini