-->

Dandim 0118/Subulussalam Pimpin Upacara Tradisi Penyambutan Personel Satgas Apter

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET,SUBULUSSALAM  - Komandan Kodim (Dandim) 0118/Subulussalam Letkol Inf Arianto Sunu Kuncoro memimpin upacara tradisi penyambutan kedatangan personel yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Aparat Teritorial (Apter) wilayah Kodam XVIII/Kasuari Tahun 2023.

Tradisi penyambutan personel ini digelar secara resmi di lapangan Makodim 0118/Subulussalam Desa Kuta Tengah Kecamatan Penanggalan Kota Subulussalam Aceh, Selasa (24/01/2023).

Acara itu merupakan sebagai bentuk sambutan ucapan selamat datang atas kembalinya personel tersebut di satuan asal sekaligus memberi apresiasi dan penghargaan yang setinggi - tingginya atas dedikasi, loyalitas dan semangat yang telah dilaksanakan.

Acara tersebut dihadiri para Danramil beserta jajaran dan Perwira Kodim 0118/Subulussalam serta perwakilan Bintara, Tamtama dan Persit Kodim 0118/Subulussalam.

Dalam amanatnya Dandim menyampaikan, jika dirinya selaku Dandim dan atas nama seluruh warga Kodim 0118/Subulussalam mengucapkan selamat datang kepada Sertu Aulia dan 4 rekannya, yang telah menyelesaikan penugasan penebalan Apter Wilayah Kodam XVIII/Kasuari dengan baik.

"Kegiatan ini adalah tradisi satuan dalam menyambut personel yg telah selesai melaksanakan tugas negara. Ini merupakan suatu kebanggaan kita bersama, dimana rekan kita telah berhasil dan selamat saat menjalankan tugas sehingga dapat berkumpul kembali dengan kita dan keluarga," kata Dandim.

Dandim juga mengungkapkan, tugas Apter bukan hal yang mudah namun membutuhkan loyalitas dan integritas yang tinggi, tutupnya.(Pendim Subulussalam)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini