-->

Babinsa Koramil Singkohor Bagi Masker ke Warga

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Babinsa jajaran Koramil 06/Singkohor Kodim 0109/Aceh Singkil melaksanakan pembagian masker kepada warga di wilayah Kecamatan Singkohor, Kabupaten Aceh Singkil, Jumat (24/06/2022).

Pandemi virus corona yang belum berakhir, ini membuat Babinsa harus lebih berperan aktif dalam menjaga serta melindungi warganya dengan cara memberikan masker kepada masyarakat dan ini juga merupakan bentuk kepedulian dari Babinsa sebagai aparatur teritorial di wilayah.

"Masker ini kita bagikan kepada masyarakat yang tidak menggunakan masker saat melakukan aktivitas di dalam rumah dan berkerumun, padahal penggunaan masker di lingkungan tertutup merupakan suatu hal yang harus di pakai, serta sosialisasi tentang protokol kesehatan terus kita gencarkan, juga kita berikan himbauan dan pengetahuan tentang bahaya dari virus Covid-19, semua ini sebagai upaya melindungi diri sendiri dan juga upaya untuk melindungi orang lain dari penularan virus corona," kata Kapten Inf L. Simamora selaku Danramil 06/Singkohor.

Dalam pelaksanaannya, Babinsa menemukan masih banyaknya warga yang melakukan aktivitas tanpa memakai masker. Di beberapa tempat dapat di lihat juga warga yang duduk berkerumun di warung-warung kopi tanpa memperdulikan anjuran pemerintah dalam protokol kesehatan, serta tidak menjaga jarak.

Sumber: Kodim 0109 Aceh Singkil
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini