-->

Babinsa Bukit Alim Bergotong Royong Bongkar Tenda

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET,SUBULUSSALAM - Babinsa Koramil 03/Longkib kodim 0118/Subulussalam Serda Suparmin melaksanakan kerja bakti bersama warga untuk membantu Warga masyarakat membongkar tenda yang usai dipergunakan acara Halal Bihalal unsur Forkompinda Subulussalam bersama masyarakat di Desa Bukit Alim Kecamatan Longkib Kota Subulussalam, Aceh, Sabtu (14/05/2022). 

Terlihat antusias dan semangat Babinsa bersama warganya bergotong royong membongkar tenda di halaman Kantor Desa, kegiatan tersebut menunjukan bahwa budaya gotong royong dan kepedulian masyarakat di Bukit Alim masih sangat tinggi.     

Serda Suparmin mengatakan, Kegiatan kerja bakti ini merupakan bentuk rasa peduli Babinsa terhadap warga masyarakat, disamping itu merupakan tugas aparat teritorial di wilayah dalam membantu kesulitan warga di wilayah.

Lanjut dikatakannya, berada di tengah-tengah masyarakat ikut dalam kerja bakti seperti ini akan lebih mempererat tali silaturahmi, dan saling tolong menolong dalam hidup bertetangga akan terus terpupuk, sehingga tercipta kerukunan sesama warga dan Kamtibmas diwilayah tetap kondusif.(Pendim Subulussalam)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini