-->

Babinsa Darussalam Bantu Warga Bangun Warung

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET,SUBULUSSSALAM - Babinsa Koramil 03/Longkib Kodim 0118/Subulussalam Serda Parlaungan Pane melaksanakan kegiatan gotong royong bersama masyarakat dalam rangka pembuatan dan membangun warung/kedai kopi warga di Desa Darussalam Kecamatan Longkib Kota Subulussalam, Aceh, Jumat (18/3/2022).

Serda Parlaungan Pane mengatakan, gotong royong merupakan salah satu kearifan lokal yang dimiliki oleh Bangsa Indonesia yang sudah diwarisi oleh para leluhur dan harus pelihara, jiwa sosial sangat dibutuhkan bila melihat tetangga sekitar membutuhkan bantuan.

"Sebagai mahkluk sosial dalam hidup bermasyarakat sangatlah penting untuk saling bergotong royong, membantu sesama dalam kehidupan sehari - hari sehingga kesulitan atau beban seberat apapun yang terjadi dalam masyarakat akan terasa ringan apabila dipikul bersama - sama," terangnya.

Serda Parlaungan Pane menyampaikan bahwa kegiatan sosial semacam ini merupakan bentuk komunikasi sosial yang memang harus dilaksanakan oleh aparat teritorial dalam rangka mendekatkan diri kepada masyarakat.

Sementara Darsim mengucapkan terima kasih kepada Babinsa dan masyarakat yang telah peduli dalam membangun kedai kopi miliknya.

"Ini merupakan wujud kinerja Babinsa bersama rakyat, dari rakyat untuk rakyat. Kali ini nyata diwujudkan dengan bergotong royong membangun Kedai kopi milik masyarakat," tuturnya.(Pendim Subulussalam)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini