-->

Babinsa Darussalam Bantu Warga Bangun Rumah

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET,SUBULUSSALAM - Babinsa Koramil 0118-03/Longkib Serda Perlaungan Pane melakukan Komunikasi Sosial dengan warga di desa Darussalam, Kecamatan Longkib, Kota Subulusalam, Aceh, Kamis (16/12/2021).

Dalam komsos itu, Serda Parlaungan Pane ikut membantu warga mengaduk semen yang akan digunakan untuk membangun rumah warga.

Kebersamaan untuk bahu membahu seperti ini dilakukan untuk menjalin komunikasi sosial sehingga setiap pekerjaan yang memiliki tujuan untuk memajukan perekonomian warga serta target pembangunan di desa juga dapat terwujud.

"Kami sangat senang dan memberi apresiasi yang di lakukan oleh warga sehingga tercipta kebersamaan, keperdulian dan saling menjaga silahturahmi yang menjadi bukti kebersamaan Babinsa dan rakyat," ujar Babinsa. (Pendim Subulussalam).
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini