-->

Dandim Aceh Singkil Hadiri Upacara Hari Sumpah Pemuda ke 93

REDAKSI


SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Komandan Kodim (Dandim) 0109/Aceh Singkil Letkol Czi Yudho Widiharto, S.I.P menghadiri Upacara Sumpah Pemuda ke 93 tahun 2021 yang di laksanakan di lapangan kantor Bupati Aceh Singkil, Kecamatan Singkil, Kabupaten Aceh Singkil, Kamis 28 Oktober 2021.

Peringatan sumpah pemuda tahun ini bertemakan “Bersatu, Bangkit dan Tumbuh”. Tema ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda.

Bupati Aceh Singkil Dulmusrid sebagai inspektur upacara membacakan amanat Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia, Zainudin Amali.

“Bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa.Tema Bersatu, Bangkit dan Tumbuh ini sesungguhnya diperuntukan untuk seluruh elemen bangsa, tetapi bagi pemuda menjadi penting karena di tangan pemuda lah kita berharap Indonesia bisa Bangkit dari keterpurukan akibat Pandemi dan melangkah lebih maju untuk menggerakkan pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Dan akhirnya, Kami dari Muspida dan Pemerintah Kabupaten Aceh Singkil mengucapkan Selamat Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 93 Tahun 2021 kepada seluruh Pemuda dan Pemudi Indonesia khususnya di Kabupaten Aceh Singkil.” ungkap Bupati.


Di tempat yang sama, Dandim juga menyampaikan bahwa semangat persatuan tidak bisa ditawar lagi, harus bersatu dan bergotong royong.

"Saya kira kita harus berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk dengan para pemuda kita, bagaimana kita harus bisa memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di negara kita khususnya di kabupaten Aceh Singkil ini,” ujar Letkol Czi Yudho Widiharto, S.I.P.

Detik-detik lahirnya Sumpah Pemuda terjadi pada rapat ketiga Kongres Pemuda II yang gelar di gedung Oost Java pada tanggal 27-28 Oktober 1928.

Sumpah Pemuda adalah suatu ikrar pemuda-pemudi Indonesia yang mengaku bertumpah darah satu, tanah Indonesia, mengaku berbangsa satu, bangsa Indonesia, dan menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.

Turut hadir dalam upacara sumpah pemuda ke 93, Kapolres Aceh Singkil AKBP Iin Maryudi Helman, S.I.K, Kajari Aceh Singkil M. Husaini, S.H, M.H., Ketua Pengadilan Aceh Singkil Hamzah Sulaiman, S.H, M.H., Ketua DPRK Aceh Singkil Hasanudin Aritonang, Sekda Aceh Singkil Drs. Azmi, Kepala SKPD, dan pejabat terkait serta sejumlah tamu undangan.

Sumber: Kodim 0109 Aceh Singkil
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini