-->

Babinsa Koramil Pulau Banyak Ajak Warga Nonton Siaran Langsung Upacara HUT TNI Ke-76

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Kegiatan nonton bareng (Nobar) yang berlangsung dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TNI tanggal 05 Oktober 2021 dilaksanakan oleh Babinsa Koramil 0109-01/Pulau Banyak dipimpin oleh Serma R. Lubis bersama warga di Desa Pulau Baguk, Kecamatan Pulau Banyak, Kabupaten Aceh Singkil, Selasa (5/10/2021).

Dalam amanatnya Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo mengatakan, Atas nama Negara, pemerintah dan juga pribadi, saya menyampaikan ucapan selamat Hari Ulang Tahun kepada segenap anggota dan keluarga besar Tentara Nasional Indonesia di manapun saudara berada dan bertugas.

Secara khusus, ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya, kepada anggota TNI yang dengan penuh kesungguhan bertugas di daerah pedalaman, di wilayah perbatasan, di wilayah terpencil, di pulau-pulau terdepan, anggota TNI yang bertugas di luar negeri sebagai Pasukan Pemelihara Perdamaian, serta para prajurit TNI yang saat ini bahu dalam mengemban tugas. Saudara-saudara telah dan sedang melaksanakan tugas yang mulia, terhormat dan membanggakan bagi bangsa dan negara serta dunia internasional.

Untuk itu, saya mengapresiasi tema HUT TNI ke 76, yaitu "Bersatu, Berjuang, Kita Pasti Menang".

Kegiatan tersebut dilaksanakan, dengan menggunakan masker dan tidak lupa tetap menjalankan protokol kesehatan. Serta menyaksikan siaran langsung upacara peringatan HUT TNI ke 76 yang dilaksanakan di Istana Merdeka Jakarta yang dilanjutkan dengan memperlihatkan sederetan Alutsista.

Pada kesempatan tersebut Dan Pos Ramil Pulau Banyak Barat Serma R. Lubis menyampaikan peringatan HUT TNI tahun ini dilaksanakan di tengah wabah Covid-19 menguji daya juang sebagai prajurit, menguji pengorbanan, kedisiplinan, kepatuhan dalam mengambil keputusan yang cepat dan tepat.

"Sebagai prajurit TNI khususnya seorang aparatur kewilayahan. Meskipun di tengah wabah Covid-19 dengan di laksanakannya nobar peringati HUT TNI ke 76 dapat mempertahankan jiwa patriotism," ungkap Serma R. Lubis.

Sumber: Kodim 0109 Aceh Singkil 
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini