-->

Babinsa Geruguh Hadiri Wirid Sebagai Sarana Komsos Dengan Warga

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET,SUBULUSSALAM – Babinsa Koramil 02/Rundeng Kodim 0118/Subulussalam Serda Rudiyanto menghadiri wirid sebagai sarana komsos dengan warga di Desa Geruguh Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam, Aceh, Rabu (6/10/2021).

Komsos adalah suatu cara yang digunakan oleh jajaran TNI AD yang berhubungan dengan perencanaan dan kegiatan untuk memelihara dan meningkatkan hubungan dengan masyarakat.

Babinsa merupakan prajurit TNI AD yang merupakan barisan terdepan dalam pembinaan teritorial yang salah satunya adalah komonikasi sosial, Babinsa harus selalu mencari kesempatan agar disetiap kesempatan dapat berkomonikasi dengan warga binaannya, tentang seputaran isu-isu yang berkembang di masyarakat.

Babinsa menyampaikan, dalam kegiatan wirid ini Saya manfaatkan sebagai sarana mendekatkan diri dengan masyarakat diwilayah binaan.

"Selain wirid bersama dengan masyarakat, Babinsa harus bisa berkomonikasi dengan segenap komponen masayarakat untuk mendapatkan  informasi yang berkembang dimasyarakat," katanya.

Salah satu Tokoh Agama di Desa Geruguh Nasrudin Bako  menyampaikan banyak-banyak  terimakasih kepada Babinsa atas kerjasamanya bersama warga menghadiri acara wirit, seluruh masyarakat yang hadir pada kegiatan tersebut mengharapkan agar kegiatan yang positif ini selalu dilaksanakan dan ditingkatkan.

Sumber: Pendim Subulussalam
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini