-->

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Beserta Perangkat Desa Bersinergi Semprot Disinfektan Fasilitas Umum

REDAKSI

ACEH SINGKIL - Tren perkembangan kasus Covid-19 yang akhir-akhir ini meningkat di tanah air khususnya di Kabupaten Aceh Singkil membuat prihatin masyarakat pada umumnya.

Dengan latar belakang hal tersebut, Babinsa Koramil 05/Kuala Baru Kodim 0109/Aceh Singkil Kopda Indra Palaxi Simatupang beserta unsur pemerintahan di Desa Kuala Baru Laut yang termasuk Bhabinkamtibmas bersinergi melaksanakan penyemprotan disinfektan di tempat fasilitas umum termasuk perkantoran dan tempat ibadah di Desa Kuala Baru Laut, Kecamatan Kuala Baru, Kabupaten Aceh Singkil, Sabtu (31/7/2021).

Babinsa Koramil 05/Kuala Baru Kopda Indra Palaxi Simatupang mengatakan, inisiatif pelaksanaan penyemprotan disinfektan ini turut melibatkan Bhabinkamtibmas beserta perangkat desa dengan tujuan agar sinergitas pencegahan Covid-19 di daerah khususnya di Desa Kuala Baru Laut dapat dengan erat terbina.

"Sehingga beban berat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di desa menjadi tanggung jawab semua pihak," ujar Kopda Indra Palaxi Simatupang.

Pada kesempatan itu juga, Kopda Indra Palaxi mengingatkan kepada semua pihak agar penyemprotan ini jangan berhenti sampai disini, tetapi tetap berkelanjutan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Desa Kuala Baru Laut pada khususnya dan di Kecamatan Kuala Baru pada umumnya.(Pen)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini