-->

Berbagi Berkah Ramadhan, PT Socfindo Kebun Lae Butar Santuni Anak Yatim Piatu

REDAKSI author photo

SINGKILTERKINI.NET,ACEH SINGKIL- Peduli sosial di bulan Ramadhan, PT Socfindo Kebun Lae Butar berbagi kebahagiaan dengan memberi santunan kepada ratusan anak yatim piatu. Mereka berasal dari desa di wilayah ring 1 perusahaan Kelapa Sawit yang berlokasi di Kecamatan Gunung Meriah dan Simpang Kanan, Kabupaten Aceh Singkil. 

Pemberian santunan yang merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan tersebut, dipusatkan di Lapangan Tenis PT.Socfindo Kebun Lae Butar, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil, Jumat (7/5/2021). Tidak hanya berupa uang, anak-anak yatim piatu itu juga menerima bingkisan berupa menu makanan untuk berbuka puasa.   

“Kami ingin berbagi kebahagiaan di bulan Ramadhan ini dengan anak-anak yatim piatu dari desa sekitar perusahaan. Lewat bhakti sosial ini, Kami juga ingin meningkatkan kepedulian sekaligus mempererat hubungan silaturahmi,” kata  Pengurus PT.Socfindo Kebun Lae Butar, Hugo Napitupulu sambutan pada kegiatan tersebut, Jumat (7/5/2021). 

Disampaikan Hugo, kegiatan yang merupakan bentuk perhatian dan kepedulian perusahaan terhadap masyarakat sekitar ini merupakan agenda rutin setiap bulan Ramadhan. 

Selama bulan suci Ramadhan, PT.Socfindo Kebun Lae Butar membuat kegiatan yang disesuaikan dengan tema bulan puasa. Hal tersebut bertujuan untuk menumbuhkan nuansa keagamaan di lingkungan perusahaan.

Hugo menyebutkan, dengan terjalinnya hubungan silahturahmi dan hubungan baik dengan pihak eksternal perusahaan, diharapkan dapat menciptakan kedekatan dan kepercayaan kepada perusahaan. Dengan begitu, kata Hugo,  akan tercipta hubungan harmonis antara perusahaan dengan masyarakat.

“Kami ingin masyarakat di sekitar fasilitas perusahaan ikut menikmati kebahagiaan selama Ramadhan melalui kehadiran perusahaan PT.Socfindo Kebun Lae Butar,” tutur Hugo. 

Sementara itu, Kepala Kampung Lae Butar, Jaminuddin US diwakili oleh Sekdes, Sahadat menyampaikan apresiasi dan ucapan terimaksih kepada Pimpinan PT Socfindo Kebun Lae Butar yang telah peduli untuk berbagi kepada sesame terlebih dibulan Suci Ramadhan.

“Semoga program positif ini terus berlanjut,” ujar Sahadat yang ikut mendampingi anak yatim piatu seraya mendoakan semoga PT.Socfindo Kebun Lae Butar semakin sukses dan semakin berjaya.

Hal senada juga diungkapkan oleh Kepala Kampung Rimo Mirwansyah yang diwakili oleh Perangkat Desa Uyung Pohan. Ia juga ,menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada Pimpinan PT.Socfindo Kebun Lae Butar.

Tampak hadir dalam kegiatan itu, Kepala Teknik I, Masriadi; Askep, Ridwan; KTU, Azwanto; Para Asisten Afdeling. Perwakilan Desa, Ketua PHBI Rimo,Tgk Tarmizi Al-Khalil, dan Anak Yatim Piatu.

PT.Socfindo Kebun Lae Butar merupakan salah satu perusahaan yang bergerak dibidang perkebunan kelapa sawit dan termasuk salah satu perusahaan Sawit Tertus di Kabupaten Aceh Singkil. (Jamal)

Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini