-->

Polisi Tambal Jalan Berlubang di Aceh Singkil

REDAKSI

Petugas Satlantas Polres Aceh Singkil memperbaiki jalan berlubang dengan cara ditambal di jalan lintas Singkil-Subulussalam untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas, Selasa (6/4/2021).


SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL -  Guna mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas, personel Satlantas Polres Aceh Singkil menambal jalan berlubang di Aceh Singkil.

Hal tersebut dilakukan di sejumlah titik ruas jalan padat pengendara seperti di ruas Jalan Lintas Singkil-Subulussalam, Aceh Singkil, Selasa (6/4/2021).

Badan jalan berlubang ditambal dengam menempelkan semen yang telah diaduk ke lubang menganga di jalan.

Kapolres Aceh Singkil AKBP Mike Hardy Wirapraja melalui Kasat Lantas Iptu Mulyadi kepada Singkilterkini.net mengatakan, petugas dikerahkan bersama-sama untuk menambal jalan tersebut.

Hal itu dilakukan mengingat banyaknya lubang di badan jalan yang dikhawatirkan dapat berdampak buruk terhadap pengguna jalan.

Penambalan jalan berlubang di kawasan padat pengguna jalan, kata Mulyadi bertujuan untuk mencegah dan mengurangi risiko terjadinya kasus kecelakaan lalu lintas bagi pengendara.

"Perbaikan jalan ini sebagai upaya pencegahan pengguna jalan agar tidak terjadinya kecelakaan lalu lintas," ujarnya.

Mulyadi menambahkan, kegiatan itu juga merupakan langkah-langkah preventif dan represif sehingga para pengguna jalan saat berkendaraan terasa aman dan nyaman.

"Kepada penguna jalan agar tetap hati-hati pada saat berkendara dan selalu mematuhi aturan berlalu lintas," imbaunya. (JML/RED)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini