-->

Peduli Keluarga Berencana, Babinsa Hadiri Kegiatan Penyuluhan di Desa

REDAKSI


SINGKILTERKINI.NET,S UBULUSSALAM -  Babinsa Posramil Penanggalan Kodim 0118/Subulussalam Sertu Anas Fauzi menghadiri dan berikan pendampingan pada kegiatan Keluarga Berencana(KB) dan Stunting pada anak yang di laksanakan di rumah salah satu warga Suryanti Berutu di  Desa Penanggalan  Kecamatan Penanggalan Kota Subulussalam, Aceh, Kamis (22/4/2021).

Babinsa mengatakan, pendampingan Babinsa dalam kegiatan penyuluhan Gampong KB dan Stunting di wilayah binaan ini sebagai wujud kepedulian terhadap kesehatan dan kesejahteraan warganya.

"Dimana dibentuknya Gampong KB ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di tingkat Gampong atau setara melalui program kependudukan keluarga berencana dan pembangunan keluarga serta pembangunan sektor terkait dalam rangka mewujudkan keluarga sehat," kata Sertu Anas.

Selain itu sambungnya stunting adalah masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi sehingga mengakibatkan gangguan pertumbuhan pada anak yakni tinggi badan anak lebih rendah atau pendek (kerdil) dari standar usianya karna itu kita juga berikan Penyuluhan tentang stunting  yang bertujuan agar anak dapat tumbuh dan berkembang secara  sehat optimal dan maksimal dengan kemampuan emosional, sosial, dan fisik yang baik, paparnya.

Di akhir kegiatan kita juga memberikan sedikit Asupan untuk tumbuh kembang anak dan balita yaitu Susu untuk ibu hamil,telur dan vitamin yang di butuhkan sebagai upaya kita semua untuk menjaga terjadinya stunting dan gizi buruk pada anak, tutup Sertu Anas Fauzi.(Pendim Subulussalam)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini