-->

Babinsa dan Babinkamtibmas Ajak Warga Ladang Bisik Patuhi Protokol Kesehatan

REDAKSI


SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL - Babinsa dari Koramil 0109-06/Singkohor Serda Erfina, bersama Bhabinkamtibmas Polsek Kuta Baharu melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga Desa Ladang Bisik, Kecamatan Kuta Baharu, Kabupaten Aceh Singkil.

Dalam kegiatan itu mereka mengajak warga didesa binaannya untuk tetap mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya pencegahan Covid-19, seperti mengenakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan menggunakan air yang mengalir, menghindari keramaian dan menjaga jarak fisik antara yang satu dengan yang lain. 

"Dengan mematuhi protokol kesehatan, Insyaallah kita semua akan terhindar dari Covid-19," kata Serda Erfina dalam keterangannya kepada Singkilterkini.net, Senin (9/11/2020).

Dalam kesempatan itu, Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga menjelaskan bahwa pemerintah kabupaten Aceh Singkil telah mengeluarkan Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 32 Tahun 2020. 

Dalam Perbup ini, kata Serda Erfina juga diatur tentang sanksi hukum bagi para pelanggar diantaranya yang tidak mengenakan masker. "Sanksinya berupa sanksi sosial dan sanksi Administrasi," ujarnya. (Red)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini