-->

Personil Pos Koramil Penanggalan Bantu Petani Olah Lahan Pasca Panen

REDAKSI


SINGKILTERKINI.NET, SUBULUSSLAAM - Personel Pos Koramil Penanggalan jajaran Kodim 0118/Subulussalam  membantu petani mengolah lahan  - + 1 hektar pasca panen, di desa Kampong Baru, Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam, Aceh. Jumat (11/09/2020).

Dalam kegiatan itu terlihat Danpos Koramil Penanggalan Peltu JRB. Saragih bersama Babinsa turun ke ladang membantu pengolahan  lahan pasca panen jagung, yang rencananya akan ditanami kembali kacang tanah di Lahan yang diketahui milik Panji Bako.

"Kegiatan ini dilaksanakan oleh Personil Posramil Penanggalan dan Babinsa dalam rangka percepatan tanam sekaligus memberikan semangat para petani agar percepatan tanam kembali segera dilakukan dengan baik untuk mendukung program ketahanan pangan," ujar Peltu JRB Saragih.

Kegiatan pendampingan ini, lanjutnya, rutin dilakukan untuk memberikan semangat para petani, sehingga target untuk mencapai ketahanan pangan bisa terlaksana.

Sementara itu, Panji Bako selaku pemilik lahan mengungkapkan rasa senang dan haru atas kehadiran TNI dari Posramil Penanggalan yang berperan aktif menghimbau dan membantu petani untuk mempercepat penanaman kembali. (*)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini