-->

Babinsa Rundeng melaksanakan Penyemprotan Pestisida

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, SUBULUSSALAM -  Babinsa 12 Koramil 0118-02/Rundeng Kopda Rasid melaksanakan kegiatan penyemprotan Pestisida di lahan petani pepaya di Desa Dah Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam Aceh, Sabtu(19/9/2020).

Penyemprotan pestisida ini dilakukan Babinsa dilahan Rusdi Komabi warga binaan di Desa Dah dengan luas ½ hektar.

Babinsa mengatakan penyemprotan pestisida di tanaman pepaya sangat perlu di lakukan untuk mengatasi hama ulat sejenis kutu kutuan dan semut, dengan penyemprotan ini mudah mudahan bisa mengurangi dan menjaga kwalitas  buah tanaman pepaya tersebut.

Lanjutnya, buah pepaya cukup lumayan harganya dipasar dan sangat cocok untuk meningkatkan perekonomian masyarakat.

Terima kasih kami ucapkan kesedian Babinsa mau membagi ilmu dan pengalamanya semoga apa yang di sampaikan Babinsa bermanfaat dan meningkatkan perekonomian, ungkap Rusdi Kombih pemilik lahan pepaya.(Pendim Subulussalam/Serma Hendra)

Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini