-->

Babinsa dan Warga Gotong - Royong Perbaiki Jalan Rusak

REDAKSI

SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL- Bintara Pembina Desa (BABINSA) Koramil 0109-04/Simpang Kanan, Kopda Sutadi bersama warga bergotong-royong memperbaiki jalan rusak di Desa Transcikala, Kecamatan Suro, Kabupaten Aceh Singkil, Rabu (9/9/2020).

Kegiatan yang dilakukan Babinsa Kopda Sutadi yang juga selaku Babinsa di Desa Transcikal merupakan wujud kepedulian dan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat

"Jalan yang sedang diperbaiki ini merupakan jalan penghubung antara Desa Trancikala dengan Desa Suro Baru. Jalan ini kerap rusak terlebih ketika memasuki musim penghujan," kata Kopda Sutadi dalam keterangannya kepada Singkilterkini.net, Rabu (9/9/2020).

Sementara itu, PJ Kepala DesaTranscikala, Radaan Bancin menyebutkan atas nama pemerintah Desa dan warga mengucapkan terima kasih kepada TNI khususnya Babinsa Transcikala atas motivasi dan dukungan sehingga masyarakat antusias di dalam melaksanakan kegiatan bergotong-royong.

Terpisah, Danramil 0109-04/Sinpang Kanan, Kapten Inf Asfimal mengatakan, peran aktif Babinsa di wilayah desa binaan sangat rutin dilaksanakan secara berkesinambungan dan menjadikan contoh dan mempelopori untuk mengatasi kesulitan rakyat sekeliling nya.

"Melalui gotong-royong sangat memberikan manfaat kepada warga dimana ada Babinsa bertugas, sekaligus ajang untuk mempererat jalinan tali silaturahmi antara masyarakat dengan TNI yang berada di kewilayahan Desa binaannya," ujar Asfimal. (Fd)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini