-->

Anggota Koramil 0118-01/Simpang Kiri Donor Darah Untuk Bantu Masyarakat

REDAKSI


SINGKILTERKINI.NET, SUBULUSSLAAM - Batuud Koramil 0118-01/Simpang Kiri jajaran Kodim 0118/Subulussalam Serma Fahmi Idris mendonorkan Darah Golongan A untuk membantu Ramadhin Munthe (69) warga Desa Pegayo Kecamatan Simpang kiri, Kota Subulussalam, Aceh. Senin (14/9/2020).

Sebagaimana diketahui bahwa, Ali Amran Munthe yang merupakan anak dari pasien meminta bantuan ke Kodim 0118/Subulussalam melalui surat pengantar dari RSUD Kota Subulussalam yang menyebutkan bahwa ayah nya yang di diagnosa memiliki penyakit tumor akan dilaksanakan operasi pembedahan.

Hal itu disampaikan mengigat ketersediaan stok darah yang menipis ditambah dari keluarga pasien yang juga tidak ada memiliki golongan darah yang sama, sehingga Ia pun meminta bantuan ke Kodim 0118/Subulussalam.

Selama ini Personil Kodim selalu berupaya membantu bagi masyarakat yang membutuhkan darah dan Batuud Serma Fahmi yang memiliki golongan darah jenis yang sama langsung menuju RSUD untuk pengecekan darah baik HB,Tensi ataupun jenisnya layak untuk dipergunakan bagi pasien dan ternyata bisa dilaksanakan transfusi.

"Saya sangat berterima kasih kepada personil TNI yang sudah bersedia mendonorkan darahnya untuk pengobatan ayah kami, semoga Allah SWT membalas apa yang sudah bapak bantu kepada keluarga kami," ujar Ali Amran Munthe. (*)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini