-->

Mahasiswa KKN STAISAR Kelompok Ibnu Abbas Latih Anak Masyarakat Buat Bunga dari Bungkus Buah Pir

REDAKSI
SINGKILTERKINI.NET, ACEH SINGKIL- Mahasiswa STAISAR Aceh Singkil, yang sedang melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) mengajari anak-anak masyarakat membuat kerajinan tangan.

Seperti yang dilakukan mahasiswa KKN STAISAR yang tergabung dalam Kelompok Ibnu Abbas, di Desa Lae Bangun, Kecamatan Suro, Kabupaten Aceh Singkil mengajari anal -anak TPA membuat bunga dari bungkus buah Pir.

Pemanfaatan bungkus buah Pir untuk dijadikan bunga diharapkan anak - anak bisa berkarya dan tidak membuang bungkus Pir. Sebaliknya, anak - anak tersebut dapat mamanfaatkan bungkus pir untuk kerajinan tangan.

Selama kegiatan berlangsung, anak-anak TPA di Desa Lae Bangun sangat antusias untuk mengikuti kegiatan membuat bunga dari bungkus buah pir yang diajarkan oleh Mahasiswa KKN STAISAR Kelompok Ibnu Abbas

Antusias para anak - anak untuk mengikuti kegiatan tersebut dikarenakan selama ini mereka tidak mengetahui tentang pemanfaatan bungkus buah Pir untuk dijadikan bunga. Namun, setelah ide kreatif Kelompok Ibnu Abbas akhirnya anak - anak bisa membuat bunga dari Bungkus buah pir, apalagi prosesnya juga sangat mudah. (Red)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini