-->

Hati - Hati, Jalan Lintas Sumatera di Aceh Singkil Tertimbun Tanah Longsor

REDAKSI
Foto : Kondisi terkini Jalan Lintas Sumatera di Desa Situbuh-tubuh, Kecamatan Danau Paris Kabupaten Aceh Singkil yang sempat tertimbun tanah longsor. 

SINGKILTERKINI.COM,ACEH SINGKIL - Hujan lebat yang menguyur Kabupaten Aceh Singkil, Provinsi Aceh Sejak Jumat (12/10) hingga Sabtu (13/10), menyebabkan jalan Lintas Sumatera di Desa Situbuh-tubuh, Kecamatan Danau Paris lumpuh.

Informasi yang diterima singkilterkini.com, Jalan Lintas Sumatera yang menghubungkan Kabupaten Aceh Singkil, Provinsi Aceh dengan Kabupaten Tapanuli Tengah, Provinsi Sumatera Utara itu tertimbun tanah longsor sejak Jumat (12/10) malam dan hingga Sabtu (13/10) siang, jalan tersebut baru bisa di lintasi kendaraan setelah pemerintah Daerah Kabupaten Aceh Singkil mengerahkan Alat Berat untuk mengatasi Tanah longsor yang menimbun badan jalan.

Kendatipun demikian, Pemerintah Daerah Kabupaten Aceh Singkil mengimbau agar masyarakat, khususnya pengendara yang melewati jalan tersebut untuk lebih berhati-hati.

Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Singkil Drs.Azmi mengatakan, jalan Lintas Sumatera di Desa Situbuh-tubuh Kecamatan Danau Paris, termasuk salah satu kawasan paling rawan, karena di sekitar kawasan tersebut terdapat bukit yang terjal dan rawan longsor.

“Jadi, kami imbau agar pengendara berhati-hati ketika melintas di kawasan tersebut, karena dikhawatirkan longsor susulan, apalagi saat ini cuaca di Aceh Singkil ekstrem dan jika terjadi hujan, curah hujannya begitu lebat,” kata Azmi kepada Singkilterkini.com, Sabtu siang.

Hingga Sabtu siang ini, lanjut Azmi satu unit alat berat masih membersihkan material longsor yang masih menimbun sebagian badan jalan, karena terdapat dua titik longsor disepanjang jalan di Desa Situbuh-tubuh dengan ketinggian longsor yang menutupi jalan juga bervariasi.

“Sampai siang ini satu unit alat berat masih bekerja membersihkan sebagian material longsor. Namun, akses kendaraan di lokasi longsor tetap lancar, karena selama proses pembersihan material, juga ada pihak kepolisian dari Sat Lantas Polres Aceh Singkil yang mengatur lajunya kendaraan,” ujarnya.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun tanah longsor tersebut selain membuat arus lalu lintas lumpuh total, juga mengakibatkan satu orang warga mengalami luka serius dan satu unit rumah juga ikut tertimbun longsor. (Red)
Komentar Anda

Terimakasih Atas Kunjungannya, Silahkan berkomentar dengan bijak, Komentar Spam dan/atau berisi link aktif tidak akan ditampilkan. Terimakasih.

Berita Terkini